kanalhukum.co. Kejaksaan Agung (Kejagung) telah memeriksa Arie Prabowo Ariotedjo terkait kasus dugaan korupsi pengelolaan komoditi emas periode 2010-2022. Arie dimintai keterangan sebagai saksi kala menjadi Direktur PT Aneka Tambang (Antam). Selain itu Kejagung juga memeriksa 4 saksi.
Dalam keterangannya Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Ketut Sumedana selain memeriksa Arie Prabowo, pihaknya juga memeriksa B selaku Kepala Seksi Non Perizinan P2T Dinas Penanaman Modal Provinsi Jawa Timur Tahun 2015-2016. Kemudian ada A selaku Kepala Bidang Penanaman Modal Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi Kabupaten Sidoarjo. Ada juga MA selaku Pegawai Negeri Sipil pada Direktorat Jenderal Bea dan Cukai pada Kementerian Keuangan. “Pemeriksaan saksi dilakukan untuk memperkuat pembuktian dan melengkapi pemberkasan dalam perkara dimaksud,” ungkap Ketut di Jakarta.
Saat ini Kejaksaan Agung (Kejagung) tengah mengusut kasus dugaan korupsi impor emas tahun 2010 sampai dengan 2022. Di samping melakukan penggeledahan kantor pihak Bea Cukai, tim juga masih secara paralel melakukan penyidikan perkara serupa di PT Aneka Tambang (Antam). Direktur Penyidikan (Dirdik) Jaksa Agung Muda Pidana Khusus Kejagung, Kuntadi mengatakan, dua kasus tersebut berada di penyidikan yang berbeda. Meski begitu, pihaknya berupaya mendalami temuan fakta yang ada.
Profil Arie Prabowo Ariotedjo
Arie Prabowo Ariotedjo adalah mantan Direktur Utama PT Antam Tbk pada 2017. Jabatan tersebut diembannya setelah terpilih dalam Rapat umum Pemegang Saham (RUPS) untuk menggantikan Tedy Badrujaman.
Selain itu, Arie juga Direktur Utama PT Bukit Asam. Sebelumnya, Arie menjadi Direktur Niaga PT Bukit Asam (Persero) Tbk dan Presiden Director PT Medco Energi Mining International. Kemudian Arie juga pernah menjabat sebagai Managing Director PT Medco Energi Mining International. Jabatan Managing Director PT Duta Tambang Rekayasa juga pernah diembannya. Sosoknya juga pernah menjabat sebagai Managing Director PT Duta Tambang Sumber Alam. Kemudian jabatan sebagai Managing Director dan Director PT Medco Mining juga pernah dipercayakan padanya.
Tercatat pula Arie pernah menempuh pendidikan di Bachelor of Science in Civil Engineering di Purdue University, West Lafayette, Indiana, Amerika Serikat. Ia juga memperoleh gelar Master of Science in Civil Engineering di University of Michigan, Ann Arbor, Amerika Serikat.